Rabu, 27 Agustus 2014

Jadwal Nanti Malam Antri BBM

Antrian BBM di SPBU dari beberapa hari kemarin sudah mengular. Mula - mula kawan di daerah Bantul dua atau tiga hari yang lalu bikin status di sosmed soal kelangkaan BBM. Selang sehari kemudian kawan satunya di Kulon Progo bikin status banyak motor didorong karena bensin dimana -mana habis. Kata masku "Itu kan masih di pinggir kota, di sini kan aman - aman saja" berselang semalam paginya lewat SPBU sudah antri panjang banget.

Senin, 25 Agustus 2014

Musim Hamil

Semenjak anak saya masuk SD, entah sudah berapa orang bertanya pada saya,
"Kapan dikasih adek ?"

Seperti curhat orang - orang itu, belum nikah ditanya kapan nikah, sudah nikah ditanya kapan punya anak, sudah punya anak ditanya lagi kapan punya adiknya. Ini sedikit menyebalkan bagi saya. Dan alasannya yang mereka berikan selalu sama, kasihan kan kalau sendirian, biar ada teman bermainnya. Ya Allah, apa didunia ini tidak ada anak - anak yang lain sehingga anak saya sampai kesepian tidak ada teman bermain. Wong disekolahnya saja banyak banget temannya.

Berkendara Di Jalan

Setiap hari ada berapa ribu atau juta kendaraan yang berada di jalan. Besar, kecil, roda dua, tiga, empat dll semua tumpah ruah di jalan. Masing - masing menuju tujuannya baik tempat kerja, pasar, sekolah, swalayan, rumah dll. Pengendaranya pun, ada yang sudah sangat terlatih atau pengalaman berkendara, ada yang setengah - setengah baru bisa ada pula yang bahkan baru belajar. Biasanya yang cenderung cepat ada di tengah, yang cenderung lambat ada di pinggir. Kendaraan roda dua di jalur roda dua dan kendaraan besar atau roda empat dijalurnya juga.

Jumat, 22 Agustus 2014

Cara Membuat Sop Patin Pedas

Cara Membuat Sop Patin Pedas
Sop Patin Pedas

Ikan Patin termasuk ikan yang menurut saya tekstur dagingnya mirip lele hanya saja lebih besar dan lebih berlemak. Bagi sebagian orang ada yang menyukai aroma dagingnya yang menurut saya sekilas mirip ikan Bandeng ( bau sedikit seperti lumpur ), ada pula yang tidak menyukainya karena baunya ini. Ikan patin termasuk ikan air tawar yang cukup mudah dibudidayakan. Ikan air tawar ini lebih cepat besar dan lebih baik jika berada di air yang mengalir. Lain dengan lele yang lebih suka hidup di air keruh atau berlumpur. Ikan ini juga lebih kuat tidak seperti Gurami yang kalau kaget saja gampang mati. Maksud saya ikan Gurami itu jika diganti airnya tidak cocok, atau ada benda jatuh ke kolam dengan keras bisa gampang stres dan mati. Karena lamanya ikan Gurami besar hingga makanannya yang tidak mau melulu pelet ikan itulah maka saya paham kenapa ikan ini lebih mahal. Saya bisa cerita sedikit karena di rumah orang tua pernah memelihara ikan seperti Tawes, Nila, Tombro, Gurami, Lele, Gabus, hingga Belut dll. Jadi sedikit banyak saya tahu bagaimana memeliharanya.

Nila Masak Kuning

Nila Masak Kuning
Nila Masak Kuning

Suka Ikan

Saya dan keluarga termasuk suka masakan yang berbau ikan. Terlebih tempat kami dekat dengan para peternak ikan air tawar. Dahulu sebelum pindah kesini, kami lebih suka mengkonsumsi ikan laut. Tetapi setelah ikan air tawar hidup / segar bisa kami beli dengan mudah di peternak ikan, maka kami lebih suka mengolah ikan air tawar. Sekalian mencintai lingkungan dengan mengurangi ikan laut yang notabene makanan pinguin ( hehe efek liat film tentang pinguin emperor ). Lebih baik kita memakan makanan / ikan yang diternakkan dari pada menangkap ikan dari alam / laut, bukankah kita tidak memeliharanya kenapa kita dengan sembarangan menangkapnya.

Cara Membuat Soto Ayam

Cara Membuat Soto Ayam
Soto Ayam

Tentang Soto

Sudah pernah saya tuliskan bahwa saya tidak begitu bisa memasak, masih terus belajar. Ada kalanya jika saya berusaha untuk tetap mengolah sendiri makanan bagi keluarga, agar kelak ( harapan saya sih ) anak perempuan saya juga bisa memasak.

Soto Ayam, banyak dijual dan kita jumpai dimanapun. Disetiap daerah bahkan punya ciri khas sendiri tentang masakan soto ini. Saya pernah membaca buku soal soto, di berbagai daerah memiliki namanya sendiri. Misalnya Soto Banjar, Soto Kudus, Soto Sokaraja yang cenderung manis khas dengan kerupuk warna warninya, Coto Makasar yang berbahan jeroan, Soto Betawi, dll. Baik bahan ataupun cara mengolahnya juga berbeda - beda. 

Udang Tumis Kangkung

Udang Tumis Kangkung
Udang Tumis Kangkung

Sekilas Tentang Udang

Udang adalah bahan makanan yang bisa kita dapatkan dengan mudah. Jenisnya pun beragam, dari udang laut hingga udang air tawar. Jenis yang sering saya temui Udang Galah, Udang Jerbung, Udang Pancet atau windu, dan udang air tawar biasa yang kecil - kecil. Udang dibudidayakan di tambak - tambak hingga ditangkap langsung dari habitatnya baik di sungai atau di laut. Jika di sungai biasanya mereka menetap dan bersembunyi di celah - celah bebatuan, atau di pinggir sungai yang airnya lebih tenang. jika di laut biasanya mereka bersembunyi di karang seperti Lobster. Bagi sebagian orang udang bisa menjadi penyebab alergi yang hebat. Dari alergi yang berupa bentol gatal kemerahan hingga sesak nafas dan akibat fatal lainnya. Sayang sekali sepertinya makanan seenak itu bisa menyebabkan alergi di tubuh kita.

Cumi Goreng dan Jamur Goreng

Cumi Goreng dan Jamur Goreng
Cumi Goreng

Memasak cumi - cumi bagi saya susah - susah mudah. Kata mbak saya kalau memasaknya lama bakalan keras dan mengecil atau mengerut. Kalau digoreng begitu saja tanpa tepung biasanya mbak saya hanya memakai minyak sedikit. Karena teksturnya yang empuk dan kenyal anak - anak biasanya menyukainya, sehingga sewaktu - waktu anda bisa memasaknya sendiri. Jika membeli dalam keadaan matang biasanya kurang puas.

Rabu, 20 Agustus 2014

Jembatan Comal Kapan Selesai

Akhir - akhir ini saya dan mungkin hampir semua orang disini yang sama - sama melewati ruas jalan di Yogyakarta bagian barat pasti merasakan sedikit berbeda. Kendaraan berat dari truk - truk tronton hingga trailer yang biasanya jarang lewat sini tiba - tiba menjadi sangat ramai dan hampir setiap menit ada. Kenaikan hampir 100 sampai 150 kendaraan yang terdiri dari tronton dan trailer. Jujur saja saya yang dekat dengan jalan bisa melihat begitu banyaknya kendaraan besar itu memadati jalan. Semua ini terjadi karena amblesnya jembatan Comal di Pemalang Jawa Tengah.

Kewajiban Berhijab

" Hai Nabi, katakanlah kepada isteri - isterimu, anak- anak perempuanmu dan isteri - isteri orang mukmin : "Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka". Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu. Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang"
(Al Qur'an Surat Al Ahzab 59 )

Bermain Bentuk Dengan Clay


Bermain Bentuk Dengan Clay
Bunga  
Clay, jika mendengarnya pasti teringat ketika kecil dulu. Anak - anak suka bermain dengan clay siap pakai yang banyak dijual di toko - toko. Terkadang saya menyebutnya dengan lilin. Bahannya juga sangat beraneka ragam, dari tepung, sabun, lem dll. Sebenarnya saya dan anak saya pernah bermain- main dengan clay ini beberapa tahun lalu ketika dia masih TK. Kalaupun tidak membeli langsung, guru di sekolah anak saya juga mengajari membuatnya langsung dengan tepung terigu untuk lebih amannya. Berikut hasilnya dari ketika saya dan anak saya bermain saat itu.

Kucing - Kucingku

Kucing - Kucingku
Gembul

Selasa, 19 Agustus 2014

Tentang Kebetulan

" Dan pada sisi Allah-lah kunci - kunci semua yang ghaib, tidak ada yang mengetahuinya kecuali Dia sendiri, dan Dia mengetahui apa yang di daratan dan di lautan, dan tiada sehelai daun pun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya (pula), dan tidak jatuh sebutir biji pun dalam kegelapan bumi, dan tidak sesuatu yang basah atau yang kering, melainkan tertulis dalam kitab yang nyata ( Lauh Mahfudz)"
( Al Quran Al An'am 59)

Kebetulan Sama

Apa yang kupikirkan, dia pikirkan.
Apa yang hendak kulakukan, dia lakukan.
Apa yang kusukai, dia sukai.
Aku dulu atau dia dulu.
Siapa meniru siapa.
Kebetulan yang hampir sama, lagi.

Senin, 18 Agustus 2014

Gembul Muntah

Beberapa bulan yang lalu ada pendatang baru di rumah kami. Seekor kucing persia berbulu putih tulang dan sedikit keabu - abuan di ekor kaki dan mukanya. Kami menamainya Gembul. Akhirnya setelah sekian lama tidak memelihara kucing kami kembali memiliki kucing yang lucu ini. Lain dengan kucing kucing sebelumnya yang bukan kucing berbulu panjang, kami agak kerepotan dengan bulu - bulunya itu. Tetapi sekaligus menggemaskan melihat tingkahnya. Lain dengan kucing kampung yang kami pelihara sebelumnya kucing ini tampak sangat pendiam dan jarang mengeong. Selain itu dia juga tidak begitu aktif. Mungkin dari kecilnya dulu tidak sering diajak bermain, karena kami mengadopsinya ketika sudah berumur delapan bulan. 

Sepeda Motor dan Anak Kecil

Saat ini sering kita menjumpai anak kecil yang mengendarai sepeda motor. Maksud saya anak dibawah umur yang kemungkinan besar belum memiliki SIM. Terutama pelajar yang masih mengenakan seragam sekolah. Bahkan diluar jam sekolah banyak melihat mereka mengendarai sepeda motor di jalan - jalan. Saya heran bagaimana bisa orang tua mereka mengijinkan anaknya yang belum memiliki SIM itu untuk berkendara. Pertama tentu saja membahayakan si anak sendiri, dan yang kedua pasti membahayakan orang lain.

Jumat, 15 Agustus 2014

Tanggung Jawab Sebuah Tulisan

Saya siang tadi membaca sebuah status di facebook seorang kawan. Ada sesuatu yang membuat saya jadi berpikir, yaitu tentang tanggung jawab sebuah tulisan. Dalam status kawan saya itu, dijelaskan bahwa seseorang yang menulis itu memiliki tanggung jawab dengan apa yang dia tulis.

Kisah Novela

Beberapa waktu lalu saya yang sangat awam soal politik melihat jalannya sidang gugatan tim salah satu capres di Mahkamah Konstitusi. Disitu ada seorang wanita Papua yang bernama Novela Nawipa yang bersaksi dengan cara yang menurut saya sedikit marah tapi lucu dan tegas. Saya saat itu berpikir untuk ukuran seorang yang tinggal di kampung kok cara bicaranya sudah sepintar itu. Semula saya salut untuk ukuran perempuan gunung bisa menjawab pertanyaan itu dengan seberani itu. Ternyata saya salah, ketika membaca tulisan disebuah harian saya menemukan fakta mengejutkan tentang dia, seorang ketua cabang sebuah partai, seorang direktur sebuah CV dan seorang lulusan sebuah universitas dll. Oh batin saya, pantesan.

Rahasia Hati

" Dan jika kamu menghitung - hitung nikmat Allah, niscaya kamu tak dapat menentukan jumlahnya. Sesungguhnya Allah benar- benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang"

" Dan Allah mengetahui apa yang kamu rahasiakan dan apa yang kamu lahirkan"

(Al- Qur'an Surat An Nahl 18-19)

Rabu, 13 Agustus 2014

Walau Hanya Satu Ayat

Dari Abdullah bin Amr Ra, bahwa Nabi Muhammad Saw bersabda :

" Sampaikanlah dariku walau hanya satu ayat"
(HR.Bukhari)

Stalker Vs Kepo

Istilah ini tentu tidak asing bagi kita. Meskipun jujur saya awalnya juga tidak tahu dan kemudian mencari tahu apa maksudnya. Ternyata si Stalker ini lebih akut dari si Kepo begitu berita yang saya baca.

Kematian Robin Williams

Kematian Robin Williams

Artis bernama asli Robin McLaurin Williams lahir di Chicago Illinois Amerika Serikat pada 21 Juli 1951yang meninggal di California pada 11 Agustus 2014. Adalah seorang aktor dan komedian yang cukup terkenal. Awal karirnya dengan berstand up komedi di San Francisco. Film yang pernah di bintanginya antara lain Jumanji (1995) Awakening (1990) dll. Pernah dinominasikan dalam ajang Academy Awards dan meraih piala Oscar untuk kategori aktor pendukung terbaik dalam film Good will hunting (1997). Demikian dikutip dari Wikipedia.com.

Selasa, 12 Agustus 2014

Madig Madig

Bagi yang pandai atau pintar bahasa Jawa pasti faham maksud judul di atas. Ada satu dua masalah dengan kosa kata bahasa Jawa saya yang sedikit memusingkan. Termasuk kata 'Madig Madig' itu yang saya semula tak faham maksudnya apa. Istilah yang aneh menurut saya. Semoga saya juga tidak salah menuliskannya, karena mencarinya di Google juga sulit hehe. Mungkin karena begitu luas dan banyaknya kosa katanya. 

Sabtu, 09 Agustus 2014

Kapan Datang Dari Jawa

Lebaran kemarin menjadi momen penting bagi setiap keluarga, untuk sekedar berkumpul atau bersilaturahmi. Tak terkecuali saya dan keluarga juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke tempat saudara di Jakarta. Pada saat bertemu salah satu keluarga di sana ada yang bertanya "Kapan datang dari Jawa?"

Bagi saya pertanyaan itu agak aneh , walaupun sudah sering saya dengar, setidaknya mirip pertanyaan begini :
"Kapan pulang ke Jawa?"
atau
"Bagaimana kabar Jawa?"
atau
"Keluarga di Jawa sehat?"
dll.

Saya mungkin paham maksudnya Jawa ya Yogyakarta tercinta, tetapi hellooo Jakarta juga di pulau Jawa. Ketika hal ini saya ceritakan kepada kawan di Yogya, mereka sama protesnya dengan saya, dengan bilang "Loh, emang Jakarta ada dimana kalau tidak di Jawa". Bukan hanya Jakarta, Bogor, Bandung, Semarang, Solo, Surabaya dll juga berada di pulau Jawa bukan?

Memang sih saya maklum dengan hal itu, mungkin karena bahasa Jawa ada di Yogyakarta ya, atau mungkin karena kebanyakan suku Jawa ada di Yogyakarta gitu. Atau mungkin karena aksara Jawa hanya ada di Yogyakarta juga. Yah memang Yogyakarta selalu istimewa hehe. Atau mungkin diantara kawan blogger bisa menjelaskan kenapa mereka suka menyebut Yogyakarta dengan Jawa.

Update Berkebun