Minggu, 29 September 2013

CARA MEMANJAKAN KUCING

CARA MEMANJAKAN KUCING ANDA

Sekilas Tentang Kucing

Kucing adalah binatang kesayangan Nabi Muhammad S.a.w. Kucing juga merupakan binatang rumahan yang hampir disukai oleh banyak orang tak terkecuali saya sendiri. Binatang yang manja ini sangat menggemaskan dan lucu membuat orang akan suka untuk menyentuhnya. Saya dari kecil sudah memelihara kucing hingga saya besar silih berganti kucing ikut menjadi bagian hidup saya dan keluarga. Tetapi setelah belasan tahun memeliharanya ketika saya menikah justru saya belum memelihara lagi. Bahkan kucing ada dirumah atau dipelihara di rumah hanya ketika saya tinggal masih dengan orang tua saya, kini setelah saya tinggal berpisah dengan orang tua rumah saya di kampung sana sudah tidak memelihara kucing lagi. Entah sudah berapa kali saya hanya berucap pengin memelihara kucing lagi kepada suami tetapi karena sesuatu hal selalu saja niat itu saya urungkan. Untuk mengatasi kerinduan pada sosok kucing seringnya saya melihat lihat di pameran kucing termasuk foto kucing kucing ini juga dari Jogja Cat Show beberapa tahun yang lalu.


CARA MEMANJAKAN KUCING ANDA

Beberapa Cara Memanjakan Kucing

Disini saya hanya akan berbagi beberapa hal yang di sukai kucing berdasarkan pengalaman pribadi saja, bukan dari saran para ahli ya. Setelah memelihara kucing selama itu perilaku kucing sudah sangat akrab di mata saya. Bahkan saya selalu nangis kalau kucing kucing saya mati dan tentu menguburkannya bukan membuangnya begitu saja. Kucing saya pun silih berganti bukan hanya mati karena memakan binatang atau tikus yang beracun tetapi juga karena mereka menjadi kucing liar. Pernah suatu ketika saya memelihara kucing jantan, ketika dia sudah dewasa lama kelamaan dia suka pergi selama beberapa hari tidak kembali padahal saya selalu memberinya makan. Hingga suatu ketika saya melihatnya di jalan yang sangat jauh dari rumah dan dia tampak tak mengenali saya, dan pada akhirnya dia sudah tidak kembali lagi kerumah saya atau menjadi kucing liar. Berbeda jika anda memelihara kucing betina yang ada akan beranak pinak terus dan otomatis semakin bertambah jumlah kucing di rumah. 



Dari pada melantur ini dia beberapa periku yang sangat disukai kucing kamu :
  • Jika kucing kamu lapar biasanya dia akan bermanja manja di kaki mengikuti kemanapun kamu melangkah, makanan kesukaannya tentu saja sesuatu yang berbau amis seperti ikan ataupun makanan kering yang banyak tersedia di pet shop saat ini.
  • Jika kamu takut pada kucing dan takut digigit jika menyentuhnya maka peganglah di bagian bawah kepalanya atau di bawah rahangnya, kucing sangat menyukainya usapan tangan kamu karena menurut saya kucing susah untuk menjangkau daerah ini.
  • Selain di bawah kepalanya kucing juga menyukai jika kamu menyentuh bagian atas kepala diantara kedua telinganya, kenapa ? lagi lagi menurut saya kucing juga susah untuk menyentuh daerah ini.
  • Jangan menyentuh bagian belakang atau dekat ekor atau bagian perut karena biasanya jika bukan pemiliknya maka kucing akan menangkap tangan kamu dan menggigitnya.
  • Kucing juga menyukai rerumputan mungkin untuk mengatasi pencernaannya, saya suka melihat kucing saya memakan rumput berdaun lancip memanjang yang tingginya kurang lebih 10 cm saja kami menyebutnya rumput "teki" sayangnya saya tidak memfoto rumput itu.
  • Selain rumput "teki" itu kucing juga menyukai akar tanaman "kucing kucingan" atau "anting anting" begitu yang saya tahu namanya karena saya biasanya hanya mencari saja di kebun tanpa tahu itu namanya apa. Daun tumbuhan ini bulat tingginya bisa lebih dari 30 cm dengan bunga bunga hijau dibawah daunnya. Biasanya kucing akan menggigit gigit akar dari tanaman ini. Ternyata tanaman ini juga memiliki fungsi untuk mengatasi masalah pencernaan seperti diare, subkhanallah ya kucing saja tahu tanaman obat makanya dia bisa makan sembarang makanan.
  • Kucing juga sangat suka bermain, saya biasa bermain dengan kucing saya dengan sesuatu yang bisa di gerak gerakkan seperti lidi atau kemoceng dia akan mengejarnya, saya juga heran kucing saya juga suka memainkan binatang yang ditangkapnya seperti tikus atau belalang sebelum dia digigit olehnya. 
  • Kucing sangat suka jika kamu membelai atau mengusap bulunya, jika kamu adalah pemiliknya dia hanya akan berpura pura saja menggigit gigit tangan atau kaki kamu tanpa membuat tangan atau kaki kamu terluka.
  • Kucing suka mengasah cakarnya, mungkin karena cakar atau kuku ini tumbuh dan berganti seperti kuku kita jadi dia suka mencakar cakar kayu atau bahkan kursi dan pintu rumah. Atau jika tidak sediakan saja kain yang agak kasar berambut yang akan digunakan kucing untuk mengasah kukunya itu.
  • Cara memanjakan kucing yang lain (jika kucing anda kucing lokal ya bukan kucing impor yang berbulu panjang ya) adalah dengan menyediakan pasir, entah kenapa kucing saya menyukainya untuk berguling guling terutama jika dibawah terik matahari dia betah banget tiduran disitu. Bukan hanya tempat untuk pub ya hehe.
  • Kucing sebenarnya binatang yang tidak suka dikandang jadi biarkan saja kucing kamu berkeliaran kemana dia suka, karena dia suka bereksplorasi dengan memanjat manjat hingga keatas genteng rumah.
Demikian hanya beberapa hal saja yang saya ingat dari kucing kucing saya dulu, kalau kamu suka kucing dan memeliharanya pasti kamu juga tahu apa saja yang disukainya.



Kamis, 26 September 2013

Khayalanku : Andai Aku Punya Pintu Doraemon

Khayalanku : Andai Aku Punya Pintu Doraemon

Setiap orang punya khayalannya sendiri-sendiri, tak terkecuali yang paling tidak bisa berkhayal sekalipun. Katanya segala sesuatu itu dimulai dengan khayalan atau mimpi dahulu, seperti penemu pesawat terbang yang berkhayal bisa terbang. Tak jarang orang juga menganggap khayalan itu gak masuk akal atau bahkan lelucon yang pantas di tertawakan. Mimpi bisa terbang pada waktu belum ada atau ditemukan pesawat terbang jelas terdengar seperti lelucon, tetapi ternyata lelucon itu tidak lucu lagi di jaman sekarang. Sesuatu yang baru atau masih terdengar asing memang lebih sering mengundang cibiran atau komentar miring, tak terkecuali khayalan yang gak masuk akal hehe.

Bicara soal khayalan, ada satu hal yang menghalangiku untuk bisa leluasa bepergian kemana saja hehe yaitu gampang mabuk kendaraan ( suka dibilang ndeso sama temenku ). Alhasil aku berkhayal memiliki Pintu yang bisa kemana saja punya Doraemon, dengan begitu keinginan ketemu kakakku satu satunya nun jauh disana gak perlu pake repot. Atau juga kalau mau berkunjung ke rumah saudara di Jakarta tak perlu bawa-bawa kantong muntahan hahaha. Aku inget Lebaran kapan itu demi mengunjungi saudara bersama suami dan keluarga terpaksa harus naik mobil dan alhasil pulang-pulang badan tepar. Masak iya sudah tahun segini kemana mana mesti naik unta atau kuda khan gak lucu. Jadinya kalau kemana mana sudak panik duluan, atau kalau tidak ya mesti sedia P3K dari minyak angin sampai antimo.

Ngebayangin kalau punya pintu Doraemon yang bisa tembus kemana-mana itu, mau ke pulau Bali tinggal buka pintu hehe enak banget. Mau jemput anak sekolah juga tinggal buka pintu "ayo nak kita pulang" waaa maunya. Pas butuh sesuatu yang tertinggal di rumah tinggal ceklek buka pintu ambil dan beres gak pakai repot. Sepertinya pintu doraemon ini pas untuk wanita yang suka multitasking, sehingga semua pekerjaan bisa beres dengan baik. Yah..namanya juga khayalan siapa tahu suatu saat terwujud hehe. 



Update Berkebun