Kamis, 10 Desember 2015

Pemburuan Ashlyn dan Kisah Seorang Penyendiri

Flash Fiction, semula saya kurang paham apa itu FF atau Flash Fiction. Saya pertama kali baca FF ini di blog salah satu anggota FF. Dari situ saya tahu apa itu FF setelah membaca keterangannya di blognya Flash Fiction. Saya sendiri masih belum bisa menulis FF, masih terlalu sulit sebenarnya, tapi saya suka baca-baca FF mereka.

Salah satunya blog milik mbak Reffi di Wordholic.com. Template blognya baru loh, tambah manis blognya he he. Salah satu FFnya berjudul "Pemburuan Ashlyn" yang saya suka dari FF yang lain. Saya suka karena tema FFnya paling berbeda dengan FF yang lain. Tentang dunia khayal yang penuh Gargoyle, seingat saya dulu ini FF yang bersambung ceritanya. Tuh kan saya jadi ketauan kalau suka baca FF mereka. Itu kok tiba-tiba malah Ashlyn ternyata setengah Gargoyle, bukannya musuhan malah dibawa kabur oleh kawanan Gargoyle.

Selain FF mbak Reffi juga menulis di Storial.co salah satu tulisannya berjudul "Path", mengenai kisah Wisnu. Saya membaca ketiga bagiannya. Kisah si nerd-Sita yang selalu bersepatu merah, berkaus kaki merah dan suka membaca buku di sekolah. Bagaimana Sita menghadapi geng cantik di sekolahnya, serta kecemburuan mereka pada kedekatan cowok populer bernama Yoga pada Sita. Kisah bullying yang ditanggapi datar-datar saja oleh Sita, itu sangat menyenangkan saat membacanya. Biasanya kalau kisah bully selalu menyedihkan.

Tapi saya penasaran itu cowok penyendiri yang diam-diam suka memerhatikan Sita, Wisnu ya namanya. akhirnya gimana? apakah bisa berkawan dengan Sita atau Sita lebih dekat pada Yoga? Bikin penasaran.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah berkenan membaca tulisan ini. Jangan lupa tinggalkan komentarmu di sini.

Update Berkebun