Kamis, 11 September 2014

Saya Harus Gimana





Posting kali ini akan sangat singkat. Judulnya agak aneh. Ini beneran, saya agak bingung ini. Begini, kemarin saya membuka salah satu blog yang entah kenapa ketika saya membukanya antivirus yang saya pakai mendeteksi malware. Apa ya maksudnya, saya jadi agak takut membuka blog itu. Sekiranya kawan - kawan blogger lebih ahli atau tahu mohon solusinya.

Pertama saya kurang ahli dalam hal ini, kedua saya tidak tahu arti peringatan itu, dan ketiga saya jadi takut membuka blog yang bersangkutan. Apakah cukup berbahaya jika saya membukanya, atau lebih baik saya tidak membuka blog itu di browser saya.

Sebelum dan sesudahnya saya ucapkan banyak terimakasih.

9 komentar:

  1. itu kemungkinan pada script yg ada di blog itu terdapat malware. sering kok seperti itu, mbak. justru bagus kalau antivirus kita bisa menangkapnya.

    saya biasanya tidak lagi membuka blog tersebut

    BalasHapus
  2. mas Budy : begitu ya mas, saya beberapa kali begitu tetapi kalau kawan di blog ini jarang banget, semoga tidak ada lagi :(
    iya pak antivirusnya ini katanya agak kejem dikit dikit langsung warning
    oke, makasih sarannya mas Budy

    BalasHapus
  3. pakai antivirus apa?
    ngomong-ngomong yang terdeteksi virus dibagian mana?

    saya pakai avast dengan proteksi internet dan tidak terdeteksi

    BalasHapus
  4. Fikri : antivirusnya avast juga, gak begitu lengkap tak baca soalnya peringatan muncul saat buka blog punya orang lain, terus gak berani buka lagi sih selalu ada peringatan soalnya entah yang punya tahu atau tidak itu

    BalasHapus
  5. Oh seperti itu gak apa2... cuma peringatan saja mungkin skripnya yg mengandung virus.entah virus iklan atau lainnya :-)dan tidak masalah di komputer Anda.

    BalasHapus
  6. Gak masalah kok berkunjunh ke blog itu, malah lebih baik adminnya dikasih tau agar tau.

    BalasHapus
  7. Fikri : iklan juga bisa bervirus ya, oke makasih banget sarannya, hehe lupa blognya apa semoga yang punya blog tahu.

    BalasHapus
  8. yah, mungkin bukan iklannya tapi skripnya yang terlalu agresif menampilkan iklan. dengan kata lainiklan yang terlalu agresif juga digolongkan virus.

    BalasHapus

Terimakasih sudah berkenan membaca tulisan ini. Jangan lupa tinggalkan komentarmu di sini.

Update Berkebun