Scone dalam bayangan saya adalah kue klasik yang biasa dinikmati saat ngeteh sore atau ngopi.
Saya pengin membuat scone karena saya melihat di YT orang Korea Jooinny yang membuat scone blueberry. Saat melihat dia membuat scone itu saya langsung ingin membuatnya juga. Cara membentuk scone yang seperti agak ngasal itu ternyata justru membuat scone nampak indah di mata saya. Jika roti lain dibentuk dengan akurasi adonan dan bentuk yang nyaris sesempurna mungkin, justru scone nampak menabrak semua aturan itu. Makanya saat mencari di YT ada resep scone yang adonannya nampak kering ada juga yang nampak basah, ada yang bentuknya dicetak rapi dengan alat ada juga yang dipotong ngasal aja. Menurut saya scone yang dibentuk dan dipotong ngasal itu nantinya saat matang warna kecoklatandan bentuknya justru nampak alami. Ya itu tadi, scone ini nampak klasik menurut saya dan itu menarik.
Bahannya:
250 gr terigu
75 gr gula pasir
2 sdt baking powder
¼ sdt garam
115 butter dingin, potong kotak-kotak
1 butir telur
120 ml susu cair
100 gr kismis
1 kuning telur dan ½ sdt madu (saya pakai gula pasir 1 sdm) untuk olesan
Cara membuatnya:
Campur terigu, gula pasir, garam dan baking powder hingga rata, kemudian masukkan potongan butter dan aduk dengan garpu. Aduk sampai butter tercampur rata dan berbentuk butiran dengan tepung. Kemudian masukkan susu dan telur yang telah dikocok lepas sebentar dalam adonan tepung tadi. Terakhir masukkan kismis dalam adonan. Kemudian bentuk menurut selera, atau dibulatkan pipih setebal sekitar 2 cm (saya jadi 2 bulatan) kemudian dipotong menjadi 8 bagian. Saya dengan adonan itu jadi 2 loyang sedang atau 16 potongan scone. Kemudian panggang dalam oven yang sudah dipanaskan sebelumnya, panggang selama 25 atau 30 menit.
Hasilnya renyah empuk seperti bayangan saya tentang scone itu sendiri. Memang cocok untuk teman minum teh atau kopi sore hari. Apalagi saya juga suka kismis, rasa kismis yang manis sedikit asam cocok dengan rasa manis yang pas dari scone ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkenan membaca tulisan ini. Jangan lupa tinggalkan komentarmu di sini.