Catatan 01 Sept 22 Daun Melati
Tadi aku tuh ngambil/manen jahe sedikit dari pot yang deket pohon melati. Nah pas lihat daun melati di potnya itu kirain daun jatuh atau daun yang aku taruh pas pruning melati. Karena mau ngambil jahenya jadi aku pindahin daunnya itu (ada 2 daun), pas aku tarik loh kok berat seperti nempel, pas kulihat loh…loh ternyata berakar dong ujung daunnya.
Ternyata melati bisa perbanyakan dengan menggunakan daunnya. Seingatku saat itu daunnya aku buang begitu saja di pot itu. Ternyata daun melatinya malah numbuh akar. Kebetulan pot jahe ini lumayan terlindung dari sinar matahari karena ada di bawah pohon jambu. Jadi tidak terlalu panas dan lembab terus tanahnya. Padahal tujuanku itu awalnya biar jadi kompos di pot jahe saja. Pengetahuan baru banget untukku, oke selamat berkebun semuanya terima kasih sudah membaca.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah berkenan membaca tulisan ini. Jangan lupa tinggalkan komentarmu di sini.